Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Wakil Ketua DPRD HM Rusdi Sutejo Menyerahkan Bantuan Tiga Unit Tossa Di Tiga Desa

Selasa, 13 Agustus 2024 | Agustus 13, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-08-16T04:11:04Z


Pasuruan,pojoktelu.com
Wakil ketua DPRD Kabupaten Pasuruan H.M Rusdi Sutejo menyerahkan bantuan tiga unit tosaa kendaraan roda tiga yang berfungsi untuk mengangkut sampah. Pemberian di laksanakan di Kantor Desa Karangjati, Kecamatan Pandaan. Selasa,(13/08/24).

Pemberian Tiga Unit tossa dalam 3 desa itu adalah Desa Karangjati, Kecamatan Pandaan, Desa Bulukandang, Kecamatan Prigen, serta Desa Sumbersuko, Kecamatan Gempol.

Penyerahan kendaraan roda tiga sebagai pengangkut sampah ini langsung diberikan oleh wakil ketua DPRD H.M Rusdi Sutejo kepada kepala desa penerima bantuan.

Dalam penyerahan bantuan ini di sambut baik oleh Kepala Desa Karangjati, Kuyatip ia mengucapkan rasa terima kasih kepada Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, H.M Rusdi Sutejo.

"Allhamdulilah, bantuan motor Tossa ini sangat berarti bagi kami. Ini akan sangat membantu operasional kebersihan desa, terutama dalam pengangkutan sampah dari rumah-rumah warga ke tempat pembuangan akhir. Kami berharap untuk memaksimalkan penggunaan motor ini demi kebersihan desa," ungkapnya.

Di tempat yang sama Kepala Desa Sumbersuko H. Saiful Ma'rif mengucapkan rasa terimakasih kepada wakil ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, HM Rusdi Sutejo atas pemberian bantuan unit motor roda tiga.

"Saya mengucapkan terima kasih, karena sudah diberikan bantuan motor tiga roda untuk operasional pengangkutan sampah," ujar Kepala Desa Sumbersuko.


Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan HM Rusdi Sutejo menjelaskan bantuan kendaraan Tossa ini sebagai bentuk mewujudkan desa berdaya untuk kebersihan di lingkungan desa.

"Penyerahan bantuan ini juga menandai dimulainya program peningkatan kebersihan desa yang lebih terpadu. Kami akan terus memantau dan memberikan pendampingan agar bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan secara optimal," paparnya.

Dengan adanya bantuan motor Tossa ini, diharapkan dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan. Kebersihan yang terjaga tidak hanya akan meningkatkan kesehatan masyarakat tetapi juga akan menciptakan lingkungan yang lebih nyaman dan asri. (Zaq/red)
×
Berita Terbaru Update